08 January 2017

Harga HP Asus Zenfone 3 Zoom dan Spesifikasi Lengkap

Purtekno.com - Informasi terbaru dari Asus yang telah memperkenalkan produk terbarunya yang diberi nama Asus Zenfone 3 Zoom. Smartphone ini memilki spesifikasi yang sangat mumpuni dengan mengusung dual kamera yang memiliki kemampuan sangat baik dengan kemampuan mencapai 12 MP dengan fitur 2.3X zoom lens. Sehingga pengguna nantinya akan mendapatkan kamera dengan kemampuan 24 MP dari 2 buah kamera yang terpisah. Bukan hanya itu spesifikasi kamera tersebut juga sudah mendapat dukungan sensor dari Sony IMX 362 dengan aperture f/1.7. Sehingga untuk gambar yang dihasilkan akan terlihat sangat jelas dan juga jernih. Pastinya spesifikasi tersebut akan membuat daya tarik tersendiri yang terdapat pada Smartphone Asus Zenfone 3 Zoom.


Harga HP Asus Zenfone 3 Zoom


Untuk memaksimalkan kamera utama tersebut Asus juga mengusung teknologi SuperPixel dan juga TriTech autofocus dan RAW photography bahkan didalamnya juga sudah terdapat fitur Portrait Mode yang berguna untuk membuat background blur untuk membuat focus sebuah objek tertentu. Sedangkan untuk kamera bagian depannya, Asus Zenfone 3 Zoom sudah menggunakan kamera dengan kapasitas mencapai 13 MP dengan disertai sensor Sony IMX 214 dan juga aperture f/2.0. Sehingga anda yang penggemar foto selfie, Pastinya akan sangat dimanjakan dengan hasil jepetran yang sangat berkualitas dan tentunnya sangat jernih.

Spesifikasi desain yang diusung smartphone ini memiliki ketebalan mencapai 7.99 mm dan juga bobot mencapai 170 gram, Sehingga smartphone tersebut akan tampak slim dan juga elegan. Sedangkan desain warna yang diusungnya terdapat warna seperti Black, Rose Gold dan juga Silver. Sedangkan untuk spesifikasi layar yang diusungnya memiliki kapasitas 5.5 inci dengan kualitas super Amoled dispaly, Fitur tersebut pastinya akan membuat pengguna sangat nyaman dalam berbagai aktifitas diatas layar. Sedangkan untuk sektor pelindung layar yang digunakannya mengusung lapisan Gorilla Glass 5 dan dibagian belakangnya sudah terdapat fingerprint scaner.

Sedangkian untuk sektor dapur pacunya. Smartphone Asus Zenfone 3 Zoom sudah mengandalkan Chipset upper-midrange Snapdragon 625 dan Juga Ram dengan kapasitas 4 GB. Alhasil penggunanya mampu berselancar dengan baik dalam berbagai aktifitas menjalankan aplikasi maupun game dengan tanpa kendala apapun. Sektor penyimpanan yang terdapat pada smartphone ini tersedia memori internal mencapai kapasitas 128 GB yang dapat menampung berbagai file dengan ukuran banyak tanpa risau akan kekurangan ruang kosong pada smartphone tersebut.

Baca Juga : Harga Asus Zenfone 3 Semua Tipe Terbaru

Sistem Operasi yang digunakannya mengusung sistem operasi Android 6.0 Marshmallow dengan tampilan Zen UI. Serta smartphone tersebut sudah mendapat dukungan dari Android 7.0 Nougat. Sedangkan dari sektor baterai yang diusungnya memiliki kapasitas mencapai 5000 mAh yang akan mampu untuk menghasilkan daya tahan yang sangat lama Sedangkan untuk waktu perilisan Smartphone Asus Zenfone 3 Zoom, Informasi yang kami dapatkan smartphone tersebut akan dijual kepasaran pada bulan februari yang akan datang, Jadi jika anda tetarik untuk memilkinya silahkan tunggu Harga HP Asus Terbaru tersebut secara resmi dipasarkan.

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Modern Warfare 3